8 Klub Bola Voli Ternama Akan Bertanding di Turnamen Piala Bupati Aceh Utara 2016 - TEST

Breaking

Jumat, 16 Desember 2016

8 Klub Bola Voli Ternama Akan Bertanding di Turnamen Piala Bupati Aceh Utara 2016



Aceh Utara -  Sebanyak 8 klub bola voli ternama di Aceh turut mengambil bagian pada turnamen piala Bupati Aceh Utara cup tahun 2016. Turnamen bergengsi tersebut akan dimulai sejak 20 Desember sampai 28 Desember 2016 mendatang di Gelanggang Olah Raga (GOR) Lhoksukon, Jumat (16/12/2016).

Ketua Pelaksana Mawardi S.Pd melalui Wakil Ketua Fauzi Yusuf mengungkapkan, adapun 8 klub yang mengambil bagian pada turnamen ini diantaranya, Armani VC, Trisakti VC, Singapore VC, PBVSI Aceh Timur, Maliki VC, Singa Pase VC, Lion Boy VC, dan PT Derre Partion Group VC.

“Turnamen ini dijadwalkan berlangsung selama sepekan yang kita ambil tempat di GOR Lhoksukon, permainannya pada malam hari ba’da Isya kecuali malam jumat kita liburkan,” ungkap Fauzi Yusuf.

Seraya menambahkan, “Pembukaannya akan kita laksanakan pada Selasa malam 20 Desember 2016 mendatang, hingga saat ini persiapan panitia sudah rampung,” tambahnya.

Menurutnya lagi, turnamen piala Bupati Aceh Utara tersebut akan memperebutkan total hadiah 50 juta rupiah, dengan rincian juara pertama Rp30 juta dan juara kedua Rp20 juta. Bahkan, katanya, pihak panitia juga memberikan hadiah kepada klub dan pemain terbaik nantinya, Turnamen ini tidak dipungut biaya alias gratis []

Tidak ada komentar:

Posting Komentar