DPRK Desak Bupati Tuntaskan Persoalan Pemecatan Petugas Kebersihan - TEST

Breaking

Minggu, 03 Juni 2018

DPRK Desak Bupati Tuntaskan Persoalan Pemecatan Petugas Kebersihan

Suka Makmue- DPRK Nagan Raya jum'at (25/05)  mendesak Bupati HM Jamin Idham untuk menuntaskan persoalan pemecatan ratusan tenaga kebersishan di Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten setempat.Hal tersebut dikatakan Wakil Ketua DPRK Samsuardi,SH dalam kegiatan pertemuan antara mantan petugas kebersihan dengan Bupati HM Jamin Idham yang diwakili Sekda HT.Johari,SE serta didampingi Kadis Lingkungan Hidup Bukhari,SE
   Terkait persoalan pemecatan ratusan tenaga kebersihan tersebut,Wakil Ketua DPRK Juragan kembali melakukan pertemuan untuk mencari solusi terhadap pemecatan tersebut.Namun dalam pertemuan jum'at (25/05) yang berlangsung di ruang anggaran di DPRK setempat,Bupati Nagan Raya HM Jamin Idham tidak hadir,pasalnya yang bersangkutan tugas dinas keluar daerah.
    Sekda Kabupaten Nagan Raya HT.Johari,SE dalam pertemuan tersebut mengatakan,pemutusan tenaga kontrak Kebersihan tersebut merupakan ketentuan atau pemberitahuan kepada SKPK masing,Bahwa sesuai dengan Surat Bupati Nagan Raya Nomor 800/004/BKSDM/NR/2018.Dan inti Surat Bupati tersebut,untuk tenaga kontrak terbatas dilingkup Pemkab setempat sudah berakhir pada tanggal 31 Desember 2017,pasalnya SK kontrak tersebut hanya setahun sekali.
     Dan selanjutnya Sekda menambahkan,dalam SK tersebut akan ditinjau kembali serta evaluasi terhadap petugas yang telah diberhentikan,sehingga dapat bekerja kembali di Dinas terkait.Dan untuk hal tersebut,HT Johari juga mengatakan,bahwasanya dalam mengambil segala keputusan dan kebijakan bukan sepenuhnya hak Sekda,melainkan hak Bupati Kabupaten setempat.
  Sementara itu Samsuardi alias juragan mengatakan,persoalan pemecatan terhadap ratusan tenaga kebersihan belum ditemukan titik terang,pasalnya saat pertemuan yang dilakukan di ruang anggaran DPRK,Bupati HM Jamin Idham tidak hadir,karena sedang berada diluar kota,sehingga pertemuan tersebut belum mencapai kesepakatan yang jelas.Dan juragan berjanji,untuk pertemuan kedua pihaknya akan menyurati serta memanggik Bupati HM Jamin Idham tanpa diwakilkan kepada orang lain,agar persoalan tersebut tidak melarut larut serta mendapat titik terang dan kebijakan yang baik dari pejabat Pemkab setempat.
    Said Mustajab,S.Sos yang merupakan tokoh masyarakat yang peduli terhadap nasib rakyat lemah mengatakan,untuk persoalan pemecatan ratusan tenaga kebersihan agar segera dituntaskan,jangan karena beda pilihan masyarakat miskin yang menjadi korban.Dan untuk dapat menyelesaikan masalah tersebut,mantan anggota DPRK Nagan Raya yang lalu,agar dalam pertemuan yang kedua dapat menghadirkan Bupati,guna dapat menuntaskan persoalan terhadap para janda dan masyarakat miskin. 
  Selanjutnya Anggota DPRK Drs Khalidi dengan nada keras menambahkan,peberhentian tenaga kebersihan tersebut kenapa dilakukan saat bulan suci ramadhan,sebenarnya pejabat di Pemkab setempat menaruh perhatian terhadap masyarakat miskin,pasalnya dalam menghadapi lebaran banyak kebutuhan yang dibutuhkan.Dan ini bukan malah dibantu,malah diberhentikan tanpa sebab.
   Dan sebenarnya menurut Khalidi yang merupakan politisi Partai Amanat Nasional (PAN) juga menambahkan,pemberhentian tenaga kontrak tersebut dilakukan pada awal januari atau akhir juni,dan ini malah dilakukan pada bulan mei menjelang ramadhan.Dan Khalidi juga berharap,agar pekerja yang telah di pecat dapat dikembalikan pada pekerjaan semula. (zul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar