Walikota Lhokseumawe Janjikan Asuransi Kepada Buruh Bongkar Muat - TEST

Breaking

Jumat, 24 April 2015

Walikota Lhokseumawe Janjikan Asuransi Kepada Buruh Bongkar Muat

Lhokseumawe, 24/4 (Atjeh Bisnis) – Walikota Lhokseumawe Suadi Yahya janjikan jaminan asuransi jiwa kepada buruh bongkar Muat, di Desa Meunasah Mee, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe.
Pemberian asuransi jiwa ini dikarenakan, tugas yang dijalan oleh buruh bongkar muat sangat beresiko dan sangat rawan kecelakaan. Makanya setiap buruh harus memiliki jaminan asuransi jiwa.
Walikota menambahkan, sumber anggaran asuransi jiwa ini bersumber dari APBK murni tahun 2016. Meskipun diberikan kepada setiap buruh, pastinya akan ada beberapa syarat yang harus dipenuhi yang telah diatur oleh Dinas Perhubungan dan Pariwisata Lhokseumawe.
Syarat-syarat tersebut berupa, buruh yang bekerja harus warga Kota Lhokseumawe dan bukan sebagai pendatang serta bukan buruh liaratau harus menjadi anggota resmi salah satu organisasi buruh yang ada.
“Saat ini jumlah para buruh kasar tersebut mencapai 400 jiwa lebih yang terdaftar dalam berbagai organisasi atau serikat pekerja yang berbeda,” tutur Suadi Yahya.

Walikota Lhokseumawe menghimbau agar dalam bekerja tidak perlu mengedepankan emosi dan jalin silaturahmi dengan sesama, tidak perlu ada yang saling menyalahkan. (Muhammad)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar