
Penyaluran hak bagi mualaf di Bireuen berupa uang tunai sebesar Rp 500 ribu perjiwa yang dilangsungkan di Mushalla Kantor Dinas Syariat Islam Cot Gapu Senin (16/11/2016).
Sektaris Baitul Mal Bireuen Anwar S.Ag kepada wartawan mengatakan bantuan yang diberikan hari ini berupa uang Rp 500 Ribu perorang bagi seluruh mualaf yang tergabung dalam Forum Komunikas Mualaf Bireuen (FKMB) yang berjumlah 52 Mualaf.
Dalam kesempatan itu, Anwar S.Ag juga mengajak seluruh PNS maupun para pengusaha untuk mempercayakan penyaluran dan pengelolaan zakat dan infak kepada Baitul Mal Bireuen agar kedepan adanya pemerataan bagi penerima di seluruh pelosok desa seperti tahun - tahun yang lalu “Selama ini banyak pengusaha memberikan santunan dan zakat hanya kepada keluarga saja, sehingga warga lainnya tidak kebagian.
Jadi dengan ada pengelolaan tentunya akan merata pembagiannya baik kepada Mualaf maupun Anak-anak Yatim” Harap" Sekretaris Baitul Mal tersebut. Uang yang disalurkan kepada Mualaf hari ini merupakan uang zakat yang dikumpulkan oleh Baitul Mal Bireuen dan seluruh Mualaf yang ada di Bireuen memperolehnya setiap empat bulan sekali dalam setahun ,"jelas Anwar. (Yudi Wbc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar